Live Streaming MotoGP 2024.Tonton➡️

Search Suggest

Walaupun Pensiun Valentino Rossi Akan Tetap Memberi ‘Bantuan Penting’ Pada Rider VR46 Academy



gpnewsinfo – Valentino Rossi: Saya akan tetap memberi ‘bantuan penting’ pada semua rider  VR46 Academy. Mungkin seperti bernegosiasi dengan tim Yamaha bukan hal yang sulit bagi Rossi untuk menempatkan Morbidelli dan tidak di ‘sia-siakan’ di tim Jepang itu, karena valentino sangat mengenal timnya. Sementara di Ducati dia mendapat hak istimewa karena punya visi yang sama antara VR46 dan Ducati..  Dua tahun lalu, Valentino Rossi merekrut David Munoz ke tim Sky Racing VR46 Moto2 miliknya, dimana insinyur asal Spanyol itu berhasil mengantarkan Pecco Bagnaia memenangkan gelar dunia Moto2 2018. Dan menjelang musim 2020, Munoz menggantikan Silvano Galbusera sebagai kepala kru Vale di Petronas Yamaha. Usai pensiun, pembalap berusia 42 tahun itu tetap menggunakan jasa Munoz tapi untuk menjadi kepala kru adiknya Luca Marini di tim Mooney VR46 Ducati pada 2022. Meski sudah pensiun, Rossi berkata jika dia akan tetap memberi ‘bantuan penting’ kepada para pembalapnya


Valentino Rossi mengungkapkan bahwa, kolaborasinya dengan David Munoz adalah hal yang luar biasa. “Hubunganku dengan David sangat baik, dan dia sangat cerdas sebagai kepala kru. Dia adalah salah satu generasi baru, sangat muda dan sangat mumpuni secara teknis. Dia juga seorang kepala kru yang memiliki keberanian untuk membuat keputusan yang tepat. Bersama dia, Matteo (Flamigni) dan juga Idalio (Gavira), kami membentuk tim yang bagus tahun lalu. Sayang sekali kami tidak bekerja sama sebelumnya, karena kami mampu melakukana dengan baik tahun lalu,” ujar pembalap asal Tavullia-Italia itu.



Pada tahun 2022, David Munoz akan bekerja untuk Luca Marini di Tim Mooney VR46. Matteo Flamigni yang sebelumnya bekerja untuk Rossi sebagai insinyur data, akan menjadi kepala kru dari murid VR46 Academy sekaligus rookie MotoGP Marco Bezzecchi. Idalio Gavira akan mendukung kedua pembalap itu sebagai pelatih balap dan kepala strategi ban.



Vale menambahkan, “Saya sangat senang David ada di kru Luca, begitu juga Idalio. Mereka bisa sangat membantunya. Dan menurutku, David belajar banyak dengan saya dalam 2 tahun ini dan dia juga pria yang baik.”

Meskipun Valentino Rossi sendiri akan mengikuti ajang Fanatec GT World Challenge Europe bersama WRT-Audi pada tahun 2022, dia masih ingin mendukung muridnya dari VR46 Riders Academy di balapan MotoGP.



“Saya percaya, saya akan tetap memberi ‘bantuan penting’ bagi pembalap kami. Saya akan datang ke beberapa balapan dan tetap mengikuti sesi latihan. Jadi musim depan saya juga akan memberi mereka banyak tips penting, karena mereka selalu sangat senang tentang itu dan saya percaya bahwa saya dapat membantu mereka dengan pengalaman saya. Hubungan kami layaknya teman, dan itu adalah perasaan yang luar biasa bagi saya ketika mereka dapat menunjukkan balapan yang hebat,” pungkas Rossi bangga.

Posting Komentar